Kreasi Baru, Nasi Tumpeng SMP Islam Al Kautsar Endang Rejo Lampung Tengah Menangkan Lomba HUT RI ke-78

Kreasi Baru, Nasi Tumpeng SMP Islam Al Kautsar Endang Rejo Lampung Tengah Menangkan Lomba HUT RI ke-78

Lomba nasi tumpeng peringatan HUT RI ke-78-Suci Hartati-

LAMPUNG TENGAH, RADARTUBA.CO.ID - Memaknai rasa syukur pada hari kemerdekaan bangsa Indonesia yang memasuki usia 78 Tahun Kecamatan Seputih Agung, LAMPUNG TENGAH (Lamteng) mewujudkannya melalui lomba nasi tumpeng.

Giat ini diikuti 26 anggota dari 10 Kampung dan dimenangkan oleh SMP Islam Al Kautsar Endang Rejo sebagai juara I.

Lomba nasi tumpeng  dipusatkan di Balai Kampung Donoarum.

Ketua TP PKK Kecamatan Seputih Agung Meti Nata Palia mengutarakan, lomba nasi tumpeng ini ditujukan untuk mengembangkan kreatifitas wanita di Seputih Agung. 

BACA JUGA:Patut Dicontoh, Kampung Notoharjo Lampung Tengah Peringati Hari Kemerdekaan dengan Festival Bersholawat

Menurutnya, nasi tumpeng merupakan identik dari khas bangsa Indonesia.

"Dengan lomba nasi tumpeng tentu kita berharap wanita yang mengikuti lomba akan menuangkan berbagai kreatifitasnya baik dalam olah makanan dan kualitas rasa," katanya.

Dilanjutkannya, hasil lomba nasi tumpeng dapat menjadi sarana dalam memperkuat persatuan dan kebersamaan.

Salah satunya dengan makan bersama menikmati nasi tumpeng usai kegiatan.

BACA JUGA:Potret Serunya Perlombaan HUT RI ke-78 Tingkat RT di Lampung Tengah

Boyke Adi Nugraha Selaku Ketua DPC Persatuan Ahli Gizi Lamteng, sekaligus Juri penilaian lomba nasi tumpeng mengatakan, kelengkapan dalam penilaian nasi tumpeng mencakup unsur dari syarat nasi tumpeng, penyesuaian alokasi dana yang ditentukan, kemudian cara penyajian, kwalitas rasa.

"Pada lomba ini saya menemukan kreasi baru yakni dari olehan mie yang mempergunakan bahan baku tepung singkong. Didalam menu nasi tumpeng itu tercermin ragam, bergizi, seimbang dan aman (B2SA)," jelasnya.

Sementara itu, Kepala SMP Islam Al Kautsar Endang Rejo Sri Suharni mengucapkan rasa syukur bisa meraih juara I.

Diharapakan prestasi ini juga akan memberikan manfaat untuk warga sekolah.

Sumber: