Bangga, Perkumpulan Petani Pemakai Air Lampung Tengah Tembus Nasional
P3A Lampung Tengah tembus perlombaan tingkat nasional-Dokumentasi -
LAMPUNG TENGAH, RADARTUBA.CO.ID - Setelah mengikuti tahapan seleksi yang ketat dari tingkat kabupaten dan provinsi.
Akhirnya Perkumpulan Petani Pemakai Air (P3A) asal Lampung Tengah terpilih dan menembus lomba P3A tingkat Nasional Tahun 2023.
Menjelang lomba tingkat Nasional, P3A Sri Makmur Kampung Ratna Chaton, Kecamatan Seputih Raman, Lampung Tengah terus melakukan persiapan.
Keberhasilan itu pun tidak terlepas dari dukungan dan komitmen tinggi Bupati Lampung Tengah Musa Ahmad, yang juga ketua Paguyuban P3A.
BACA JUGA:Begini Pesan Menyentuh Bupati Lampung Tengah Kepada P3A yang Ikuti Lomba Nasional
Sekretaris Dinas Sumber Daya Air (SDA) Lampung Tengah M. Abdi Hans, mewakili Kepala Dinas Ismail mengatakan, penetapan P3A Sri Makmur sesuai dengan surat dari Balai Besar Wilayah Sungai Mesuji Sekampung (BBWSMS) tertanggal 28 Juni 2023.
Dinas SDA Lampung Tengah, sambung Abdi, sebelumnya telah melakukan tahapan seleksi tingkat daerah.
Selain itu, memberikan pendampingan dan pembekalan serta pembinaan kepada P3A Sri Makmur yang terpilih.
Disamping itu, memfasilitasi P3A Sri Makmur melakukan paparan di BBWSMS pada 10 Juli 2023 dan langsung mendapat apresiasi luar biasa dari tim seleksi.
BACA JUGA:Penyebab Pelaku Bunuh Mantan Isteri di Lampung, Ternyata...
Soal kinerja P3A Sri Makmur patut diacungi jempol.
P3A yang diketuai Sutoyo, Sekretaris Parlan dan Bendahara Wayan Pinatra ini terbukti sukses dalam hal kelancaran air irigasi baik tingkat sekunder sampai tersier.
Kemudian ikut serta merawat dan mengawasi saluran irigasi di wilayahnya.
"Tak kalah penting, P3A Sri Makmur mengikuti aturan yang telah ditetapkan pemerintah mengenai jadwal tanam," katanya didampingi Kepala Bidang Penatagunaan Sumber Daya Air, Reza Nompi Saleh.
Sumber: