Kisah Ratu Banjar, Pulau Unik yang Ada di Bendungan Way Sekampung Pringsewu Lampung

Kisah Ratu Banjar, Pulau Unik yang Ada di Bendungan Way Sekampung Pringsewu Lampung

Presiden Joko Widodo bersama jajaran meresmikan Bendungan Way Sekampung di Pringsewu Lampung-Tangkap layar YouTube Sekretariat Presiden-

LAMPUNG, RADARTUBA.CO.ID - Ratu Banjar, mungkin masih banyak yang belum mengenalnya.

Ya ini adalah sebuah pulau yang bentuknya unik.

Mengingat kemunculan pulau yang tak seberapa luas itu terjadi lantaran genangan air di bendungan Way Sekampung

Bahkan 13 duta besar menjadi penghuni pulau tersebut.

Meski ke 13 duta besar tersebut hanya berupa patung, namun memiliki makna sejarah tersendiri.

BACA JUGA:Jembatan Terpanjang di Lampung, Ternyata Bukan di Tulang Bawang

Mengingat ke 13 duta besar tersebut pernah datang ke pulau tersebut. Kemudian di abadikan dalam bentuk patung.

Di abadikannya ke 13 patung di pulau yang terbentuk secara alami dan di resmikan mantan Bupati Pringsewu, H. Sujadi pada Minggu 5 Mei 2020 silam.

Hal ini sebagai wujud penghormatan dan penghargaan.

Dimana ke 13  duta besar negara-negara sahabat tersebut pernah datang  bendungan Way Sekampung pada tahun 2019 lalu.

Ke 13 duta besar tersebut  masing masing  Dubes Peru Mr. Julio Cardenas, Dubes Armenia Ms.Dziunik Aghajanian, Dubes Yordania Mr. Abdallah Suliman Abdallah Abu Romman, Dubes Bangladesh Mr. Azmal Kabir, Dubes Polandia Mrs. Beata Stoczynska, Dubes Maroko Mr. Ouadia Benabdellah, Dubes Afrika Selatan Mr. Hilton Fisher, Dubes Rusia Lyudmila Vorobieva, Dubes Bahrain Mr. Mohamed Ghassan Mohamed Adhan Shaikho, CDA Kazakhstan Mr. Kairat Malayev, CDA Bulgaria Mrs. Alexandrina Guigova, CDA Afghanistan Mr. Zalmai Wafamal, CDA Yemen Mr. Mohamed Ali Saleh Al-Najar.

BACA JUGA:Daftar Rumah Sakit Umum Daerah di Lampung, Dari Tipe A, B dan C

Untuk menuju ke pukau tersebut dari Dermaga PODSI menuju Dermaga Ratu Banjar dapat ditempuh dengan waktu perjalanan sekitar 15 menit. 

Pulau Ratu Banjar, diambil dari nama kedua pekon atau desa yang menjadi lokasi pembangunan Bendungan Way Sekampung.

Sumber: