Sambutan Perdana Pj Gubernur Lampung Samsudin, Ini Hal Penting yang Dibahas

Sambutan Perdana Pj Gubernur Lampung Samsudin, Ini Hal Penting yang Dibahas

Serah terima jabatan dari Plh Gubernur Lampung Fahrizal Darminto ke Pj Gubernur Lampung Samsudin-Prima Imansyah-

LAMPUNG, RADARTUBA.CO.ID - Pj Gubernur LAMPUNG Samsudin melakukan serah terima jabatan dengan Plh Gubernur LAMPUNG Fahrizal Darminto.

Serah terima jabatan dilakukan, pada Kamis 20 Juni 2024 di Mahan Agung bersamaan dengan serah terima jabatan dari Plh ke Pj Ketua TP PKK Lampung.

Dalam sambutannya Samsudin mengucapkan terimakasih kepada Sekda Provinsi Lampung Fahrizal Darminto telah mengisi kekosongan sebelum Keppres Pj Gubernur ditandatangani Presiden RI.

"Saya dilantik Mendagri 19 Juni 2024 jadi Pj Gubernur Lampung. Tentu tugas membangun Lampung tidak bisa hanya Pj Gubernur saja. Tetapi juga perlu dukungan Forkopimda dan lainnya," ujar Samsudin.

BACA JUGA:Samsudin Resmi Jabat Pj. Gubernur Lampung, Ini Pesan Mendagri Tito Karnavian

Kata Samsudin, Pj Gubernur mempunyai wewenang seperti Gubernur definitif. Tetapi hada beberapa hal yang perlu mendapat persetujuan dari Mendagri.

Samsudin pun mengatakan, hari ini Kamis 20 Juni 2024 dirinya telah berbincang dengan Pj Gubernur Sumatera Selatan.

Pada pertemuan tersebut salah satu yang dibahas terkait Bandara yang ada di Kabupaten Way Kanan.

BACA JUGA:Profil Samsudin, Pj Gubernur Lampung yang Hari Ini Dilantik

"Kita akan bersama-sama untuk menyelesaikan persoalan yang masih tertunda. Ini menjadi perhatian serius kita semua untuk wilayah Lampung khususnya yang sudah ada bandara," ucapnya.

"Kita sudah bicara degan Pj Gubernur Sumatera Selatan. Terkait infrastruktur, birokrasi, kinerja satu sama lain saling isi," sambungnya.

Pada kesempatan tersebut, Samsudin juga menyinggung terkait pelaksanaan Pilkada serentak mendatang agar dapat berlangsung dengan baik dan lancar.

BACA JUGA:Sekdaprov Lampung Fahrizal Darminto Ditunjuk Mendagri Jadi Plh Gubernur Lampung

"Khusus Lampung kami harapkan semua pelaksanaan pilkada dapat kondusif, harmonis, walaupun pada saat perjalanan ada calon-calon yang sudah sampaikan visi misi di masyarakat," tuturnya.

Sumber: