Ditanya Sosok Calon Wakil yang Akan Digandeng pada Pilkada Mesuji, Begini Jawaban Fuad Amrulloh

Ditanya Sosok Calon Wakil yang Akan Digandeng pada Pilkada Mesuji, Begini Jawaban Fuad Amrulloh

Banner bakal calon bupati Mesuji Fuad Amrulloh tersebar di beberapa titik-Ardian Mukti-

MESUJI, RADARTUBA.CO.ID - Fuad Amrulloh yang juga Ketua DPD Partai Nasdem MESUJI sudah menyatakan siap maju dan bertarung di Pilkada Serentak 2024 sebagai Calon Bupati MESUJI.

Diketahui, Fuad Amrulloh telah mendaftarkan diri sebagai bakal calon atau Balon Bupati Mesuji ke beberapa partai politik (parpol).

Meskipun sudah mendaftar ke beberapa parpol, Fuad belum mengungkapkan siapa sosok wakil yang bakal ia gandeng Apakah dari Birokrat atau memang tokoh politik.

Dirinya menyebut, soal siapa yang bakal ia gandeng sebagai wakilnya masih menunggu momen yang tepat untuk diumumkan.

BACA JUGA:Ditanya Soal Potensi Maju Pilkada Mesuji, Ini Jawaban Fuad Amrulloh

"Ya suasana masih sangat cair dalam berkomunikasi, sambil otw menuju calon dari posisi bacalon sekarang ini," katanya saat dikonfirmasi Radarlampung.co.id (Grup Radar Tuba), Selasa 22 Mei 2024.

"Intinya kita terbuka untuk berkomunikasi dengan siapa saja di Pilkada 2024 ini," lanjutnya.

Sementara dibagian lain (KPU) Mesuji mengungkapkan pendaftaran calon perseorangan atau calon independen Bupati dan Wakil Bupati Mesuji pada Pilkada 2024 telah berakhir, Minggu 12 Mei 2024, tepat pukul 23.59 WIB lalu.

BACA JUGA:Seleksi Panwaslu Kecamatan di Mesuji Masuki Tahapan Wawancara, 18 Peserta Berebut 9 Kuota

Dalam kurun waktu 5 hari yaitu 8- 12 Mei 2024, tidak ada satu pun yang mendaftar sebagai calon independen di Pemilihan Bupati dan wakil Bupati Mesuji.

Menurut Ketua KPU Mesuji Ali Yasir selama lima hari terakhir, masyarakat yang ingin mendaftar sebagai calon independen diharuskan menyerahkan dokumen syarat dukungan.

Tetapi hingga batas waktu terakhir, pendaftar calon independen di Kabupaten Berjuluk Bumi Ragab Begawe Caram Mesuji nihil atau tidak ada.

BACA JUGA:6 Pejabat Eselon II Mesuji Resmi Dilantik Pj Bupati Sulpakar, Berikut Namanya

Acing sapaan akrabnya menjelaskan, jumlah minimal dukungan yang harus dipenuhi.

Sumber: