4 Nama Politisi Senior Tulang Bawang yang Berpeluang Maju Pilkada, Tak Bisa Dianggap Sebelah Mata

4 Nama Politisi Senior Tulang Bawang yang Berpeluang Maju Pilkada, Tak Bisa Dianggap Sebelah Mata

Ilustrasi kepala daerah-Disway-

TULANG BAWANG, RADARTUBA.CO.ID - Peta politik kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tulang Bawang Tahun 2024-2029 semakin semarak.

4 nama politisi senior Tulang Bawang ini berpeluang besar turut meramaikan kontestasi pilkada setempat.

4 politisi senior ini tak bisa dianggap remeh dalam peta perpolitikan di Kabupaten Tulang Bawang. Terkhusus Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tulang Bawang Tahun 2024-2029.

4 orang ini memiliki power yang cukup kuat karena beberapa dari mereka adalah Ketua Partai Politik di Kabupaten Tulang Bawang.

BACA JUGA:5 Nama Potensial Calon Bupati Tulang Bawang, dari Mantan Penyelenggara Pemilu Hingga Kepala Daerah

Dengan jabatan yang di emban mereka sebagai ketua partai politik, tentu arah dukungan partai di pusat bisa saja bergantung dari usulan mereka.

Apalagi, 4 politisi senior ini kenyang pengalaman di lembaga legislatif, DPRD Tulang Bawang.

Berikut 4 nama politisi senior yang berpeluang besar maju Pilkada Tulang Bawang:

BACA JUGA:Golkar Rekomendasikan Hanan A Rozak Sebagai Bakal Calon Bupati, Winarti vs Hanan Jilid II?

1. Sopi'i

Sopi'i saat ini menjabat sebagai Ketua DPRD Tulang Bawang. Ia merupakan salah satu politikus senior dari PDI Perjuangan.

Selain sebagai Ketua DPRD, Sopi'i juga merupakan Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tulang Bawang.

Sopi'i kenyang akan pengalaman politik sebab memulai karirnya dari bawah hingga saat ini menjadi Ketua DPRD.

BACA JUGA:Kejutan! Bakal Calon Bupati Tulang Bawang Hanan A Rozak Ingin Sosok Ini Dampinginya

Tentu dengan pengalaman yang dimilikinya, Sopi'i berpeluang besar maju pada kontestasi Pilkada Tulang Bawang.

2. Aliasan

Aliasan saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Tulang Bawang. Ia juga merupakan politikus senior dari Partai Gerindra.

Dia saat ini juga merupakan Ketua DPC Partai Gerindra Tulang Bawang.

BACA JUGA:Target 10 Kursi DPRD, Begini Optimisme Ketua Partai Gerindra Tulang Bawang

Kiprah Aliasan di dunia politik Tulang Bawang tentunya tak bisa dianggap sebelah mata.

Dalam Pemilu legislatif 2024 kemarin, Partai Gerindra dibawanya menjadi pemenang dan berpeluang besar mendapatkan jatah kursi Ketua DPRD periode 2024-2029.

Berkat hasil kemenangan tersebut, Aliasan tentu berpeluang besar turut mengikuti dan meramaikan kontestasi Pilkada mendatang.

BACA JUGA:Begini Respon Ketua DPRD Soal Kemungkinan Duet dengan Hanan A Rozak Pada Pilkada Tulang Bawang

3. Hendriwansyah

Hendriwansyah merupakan wakil bupati Tulang Bawang 2018-2022.

Selain mantan wakil bupati, Hendriwansyah juga merupakan Ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Tulang Bawang.

Hendriwansyah juga merupakan salah satu politikus senior di Kabupaten Tulang Bawang.

BACA JUGA:Aklamasi, Mantan Wabup Hendriwansyah Kembali Pimpin DMI Tulang Bawang

Sebelum menjadi wakil bupati, Hendriwansyah merupakan wakil ketua DPRD Tulang Bawang.

Pengalamannya di lembaga legislatif dan eksekutif tentu tidak bisa dianggap sebelah mata. Karena hal tersebut, Hendriwansyah patut diperhitungkan dalam kontestasi Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Tahun 2024-2029.

4. Edison Thamrin

Edison Thamrin saat ini merupakan anggota DPRD Tulang Bawang. Ia kenyang dalam pengalaman berpolitik karena telah beberapa kali menjadi anggota DPRD setempat.

BACA JUGA:Golkar Rekomendasikan 4 Nama Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Tulang Bawang, Ini Sosoknya

Selain sebagai anggota DPRD, Edison juga menjabat sebagai Ketua DPD II Partai Golkar Tulang Bawang.

Pengalaman politiknya tentu tak bisa dianggap sebelah mata, sebab dirinya mendapatkan rekomendasi dari Partai Golkar untuk maju sebagai calon wakil bupati.

Rekomendasi bakal calon wakil bupati Edison Thamrin keluar setelah DPD II Partai Golkar Tulang Bawang melakukan rapat pleno terbatas di Kantor DPD II Golkar Tulang Bawang, Kamis 6 Juli 2023.

BACA JUGA:Viral! Pasutri Ini Mudik dari Bulungan Kaltara ke Tulang Bawang Lampung Naik Motor, Begini Ceritanya

Demikian 4 nama politisi senior Tulang Bawang yang berpeluang besar maju Pilkada 2024. (*)

Sumber: