Kasat Reskrim dan Kasat Narkoba Polres Tulang Bawang Dimutasi

Kasat Reskrim dan Kasat Narkoba Polres Tulang Bawang Dimutasi

Surat telegram Kapolri yang beredar-Tangkap layar-

TULANG BAWANG, RADARTUBA.CO.ID - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memutasi 245 Perwira Pertama (Pama) Lulusan Akpol 2013. 

Terdapat lima perwira dilingkungan Polres jajaran dan Polda Lampung yang dimutasi.

Pertama, AKP Dwi Atma Yofi Wirabrata dimutasi sebagai Pama Lemdiklat Polri. Yofi diketahui sebagai Kasatreskrim Polres Lampung Tengah. 

Kedua, AKP Andre Try Putra dari Kasatreskrim Polres Waykanan dimutasi sebagai Pama Bareskrim Polri.

BACA JUGA:Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo Mutasi 7 Jenderal, Tiga Bintang Dua dan Empat Bintang Satu

Ketiga, AKP Aris Satrio Sujatmiko dari Kasatresnarkoba Polres Tulang Bawang dimutasikan sebagai Pama Polda Sulawesi Selatan.

Keempat, AKP M. Hasbi Eko Purnomo yang sebelumnya Kapolsek Punggur, Lampung Tengah, dimutasi sebagai Pama Polda Maluku.

Kelima, AKP Wido Dwi Arifiya Zaen dari Kasatreskrim Tulang Bawang dimutasi sebagai Pama Polda Maluku.

BACA JUGA:Hasil Lengkap Rekapitulasi Suara Pilkakam Tulang Bawang 2023 di 67 Kampung

Selain lima Pama itu, ada AKP Nikolas Bagas Yudhi Kurnia dari Kasatreskrim Polres Ponorogo, Jawa Timur, dimutasi sebagai Pama Polda Lampung. 

Mutasi ini dibenarkan Kabid Humas Polda Lampung Kombespol Umi Fadilah Astutik.

''Iya. Mutasi merupakan hal yang biasa di institusi Polri," ungkapnya. (*) 

Sumber: