Hati-Hati, Ada Perbaikan Jalan Lintas Sumatera di Lampung Tengah, Ini Lokasinya

Hati-Hati, Ada Perbaikan Jalan Lintas Sumatera di Lampung Tengah, Ini Lokasinya

Pengerjaan perbaikan ruas Jalinsum di Lampung Tengah dikebut-Fajar Afriyadi-

LAMPUNG TENGAH, RADARTUBA.CO.ID - Pemerintah Pusat terus melakukan pembenahan jalan rusak yang ada di Sumatera, khususnya wilayah LAMPUNG

Pelaksanaan kegiatan pun terus dikebut dan bahkan pada Minggu 27 Agustus 2023 masih terlihat aktivitas perbaikan jalan di ruas jalan lintas Sumatera (jalinsum) yang ada di Lampung Tengah.

Dari pantauan Radarlamteng.com (Grup Radar Tuba), perbaikan jalan berada di ruas Jalinsum Kampung Tanjung Ratu, Kecamatan Way Pengubuan, Lampung Tengah, Minggu pagi.

Beberapa alat berat diterjunkan untuk melakukan pengerjaan proyek nasional tersebut.

BACA JUGA:Karang Taruna Lampung Tengah Silaturahmi ke Bumi Nabung, Ini yang Dilakukan

Perbaikan jalan sempat membuat antrean kendaraan.

Karena hanya ada satu jalur yang bisa dilintasi kendaraan dengan sistem buka tutup jalan. 

Sejauh ini ruas Jalinsum di Lampung Tengah sudah cukup baik.

BACA JUGA:Tarif Harga Tol JTTS Lampung Naik, Pengguna Jalan Lebih Pilih Jalan Alternatif

Seperti Jalinsum yang melintasi Kampung Terbanggi Besar sudah selesai diperbaiki. (*) 

Sumber: