Kepastian tersebut didapat melalui pengumuman Nomor : B/800.1.13/863/V.4/TB/VIII/2024 Tentang Seleksi Pengadaan Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Tulang Bawang Tahun Anggaran 2024, pada 19 Agustus 2024.
BACA JUGA:RUU ASN Disahkan, Nasib 2,3 Juta Honorer Dijamin Negara, Termasuk di Tulang Bawang Lampung
Pada pengumuman tersebut, Pemkab Tulang Belakang melalui BKPP setempat resmi membuka total 75 formasi CPNS pada tahun 2024.
Dalam pengumuman ditandatangani oleh Plh. Sekretaris Daerah Kabupaten Tulang Bawang Haryanto tersebut, berisi rincian daftar formasi rekrutmen CPNS 2024 yang dibuka pemerintah daerah.
"Iya benar. Informasi lengkapnya dapat dilihat di website resmi BKPP Tulang Bawang," kata Kepala BKPP Tulang Bawang Andi Supriadi, Selasa 20 Agustus 2024.
BACA JUGA:Tahun Depan, Beberapa Dinas di Tulang Bawang Akan Dirampingkan, Ini Daftarnya
Total terdapat 75 formasi yang dibuka oleh Pemkab Tulang Bawang. Rinciannya: 65 tenaga teknis dan 10 tenaga kesehatan. (*)