135 Jamaah Haji Mesuji Dilepas ke Tanah Suci, Termuda Usia 21 Tahun

Selasa 04-06-2024,06:31 WIB
Reporter : Ardian Mukti
Editor : Muhammad Zainal Arifin

MESUJI, RADARTUBA.CO.ID - Sebanyak 135 orang calon jamaah haji (CJH) asal Kabupaten Mesuji dilepas oleh Pemkab Mesuji dengan sekali keberangkatan menggunakan empat kendaraan Bus.

Pelepasan jemaah haji tersebut dilaksanakan di Masjid Agung Al Muhajirin, Desa Simpang Pematang pada Senin 3 Juni 2024 pukul 04.00 WIB 

"Harapan dan doa kita jamaah haji Kabupaten Mesuji diberikan kemudahan dan kesehatan dalam melaksanakan rangkaian ibadah haji dan menjadi haji yang mabrur," kata Kepala Bagian Kesejahteraan Setdakab Mesuji, Andri Jasman.

Ia menjelaskan, calon jamaah haji sebanyak 135 orang, keberangkatan satu kali menggunakan 4 bus yang tergabung dalam JKG 51 dan diterima di Asrama Haji, Bandar Lampung pukul 08.00 WIB.

BACA JUGA:Simak! Ini Jadwal Keberangkatan Jamaah Haji Mesuji 2024

Dari total 135 orang CJH Mesuji, lanjut Kabag Kesra, terdiri dari 66 orang laki-laki dan 69 perempuan.

"Jadi yang berangkat adalah 136 orang, 135 murni jemaah calon haji, dan satu orang lagi adalah ketua kloternya," imbuhnya.

"Jamaah termuda atas nama Arum Heti Prawiti binti Heru Sunarwan, usia 21 tahun 2 bulan dari Kecamatan Simpang Pematang. Sedangkan Jamaah tertua atas nama Siti Arwati binti Asnawi usia 86 tahun 1 bulan dari Kecamatan Simpang Pematang," tambahnya lagi. (*)

Kategori :