LAMPUNG, RADARTUBA.CO.ID - Sebanyak 2.333 orang tercatat telah mendaftar Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tenaga Kesehatan Kota Bandar Lampung tahun 2023.
Pendaftaran CPNS dan PPPK tahun 2023 ini belum lama ini telah ditutup secara resmi pada 11 Oktober 2023 lalu.
Seperti yang diucapkan Kepala BKD Bandar Lampung Herliwaty bahwa Pemkot Bandar Lampung tidak membukam formasi CPNS namun tetap membuka PPPK Tenaga Kesehatan sebanyak 396 orang.
"Yang sudah fix mendaftar kemarin ada 2.333 pelamar. Sedangkan kuota nakes kita sebanyak 396 orang," kata Herli, Jumat 13 Oktober 2023.
BACA JUGA:Resmi Ditutup, Pendaftar Rekrutmen PPPK Pemprov Lampung Tembus 8.313 Orang, Simak Rinciannya
Menurutnya, dari formasi yang disediakan terdapat tiga golongan pada setiap pendaftar yakni khusus, umum dan disabilitas.
"Masing-masing untuk khusus 310 orang, umum 78 orang dan disabilitas 8 orang yang terdapat formasinya," jelasnya.
Namun sayang, kata Herli dari semua pendaftar tidak ada masyarakat yang mendaftar formasi disabilitas. Selain itu dari sekian pendaftar terdapat beberapa yang tidak memenuhi persyaratan.
"Jadi dari 768 pendaftar khusus yang memenuhi syarat itu 374 orang, yang tidak memenuhi syarat 10 orang, kemudian 384 belum terverifikasi," ujarnya.
BACA JUGA:Pendaftaran PPPK Resmi Ditutup, Segini Jumlah Pendaftar di Kabupaten Lampung Timur
"Sedangkan dari formasi umum, yang memenuhi syarat 499 pendaftar dan yang tidak memenuhi syarat sebanyak 165 pendaftar, dan sementar 902 orang pendaftar lainnya belum terverifikasi. Kalau disabilitas tidak ada yang mendaftar walaupun waktu sudah diperpanjang" tandasnya.(*)