Sopir Truk Dilempar Batu Saat Melintas di Mesuji Lampung, Begini Tanggapan Polisi

Rabu 26-07-2023,20:31 WIB
Reporter : Ardian Mukti
Editor : Muhammad Zainal Arifin

MESUJI, RADARTUBA.CO.ID - Sebuah video menampilkan seorang sopir truk yang membagikan pengalamannya saat melintas di daerah Pematang, Mesuji.

Saat melintas, tiba-tiba kendaraannya dilempar orang tidak dikenal menggunakan batu.

Batu tersebut kemudian mengenai rekannya yang duduk disebelahnya. 

BACA JUGA:Mesuji Klaim Bebas Rabies, Benar Gak ya?

Batu sebesar genggaman tangan itu mengenai kepala rekanya dan langsung mengeluarkan darah.

Video yang berdurasi 27 detik tersebut beredar luas di media sosial dan berbahasa Jawa.

"Jadi bolo seng lewat Pematang delok Iki bolo ku Iki batu ne di antem Iki, dikei betadine yo diresiki aku tuku tisu nak dikei alkohol perih yo nggo kaos mu gapopo," ucap sopir tersebut.

BACA JUGA:Mesuji dan Tulang Bawang Tak Miliki Anggaran Khusus Pokok Pikiran, Begini Kata Ketua DPRD Masing-masing

Jika diartikan sopir tersebut berkata. 

"Teman yang lewat Pematang liat ini teman saya dilempar batu kena kepala. Dikasih betadine ya dibersihi ini saya beli tisu, kalo dikasih alkohol perih. Ya pake kaos kamu gapapa," kata perekam video kepada rekanya yang sedang memegangi kepala yang masih mengeluarkan darah tersebut.

Belum diketahui pasti lokasi video tersebut, namun si perekam video menyampaikan bahwa di Daerah Pematang.

BACA JUGA:Buka Akses Jalan ke Talang Gunung, Pemkab Mesuji Izin KLHK Gunakan Register 45

Video tersebut di unggah melalui akun media sosial Instagram dan ramai menuai komentar.

Dihubungi terpisah, Wakapolres Mesuji Kompol Juli Sundara mengatakan pihaknya akan langsung melakukan pengecekan.

"Setiap hari kita patroli dipimpin Pak Gito," ujarnya.

Kategori :